Rabu, 27 April 2016

Bunga Asoka Dan Manfaatnya



Bunga Asoka





    Pohon asoka adalah pohon yang dianggap suci oleh agama Hindu, pohonnya akan mengeluarkan harum pada malam hari dibulan April dan Mei setiap tahunnya. Pohon tanaman ini sering diasosiasikan dengan cinta dan kesucian. diindonesia dikenal dua jenis bunga asoka, yakni pohon asoka yang menjulang tinggi tanpa rnating atau disebut juga glodokan tiang (polyalthia longifolia) dan asoka biasa ( polyalthia sp) yang memiliki ranting dan berdaun runcing,. Biasanya tanaman ini digunakan untuk penghijaun maupun tanaman hias. Orang-orang eropa sering menyebut tanaman ini flame of the wood atau api dari hutan karena waran bunganya yang cerah serta mencolok layaknya api.

   Bunga dengan nama Latin Sarca Indica ini merupakan tanaman dari family Caesalpiniaceae. Bunga yang menjadi salah satu tanaman suci di India ini memiliki kandungan beberapa jenis zat yang bermanfaat bagi tubuh. Diantaranya adalah kandungan zat hematoksilin, zat organik, zat tanin, zat besi, saponin, flavonoid, dan catachin, yang kesemuanya terdapat di dalam seluruh bagian bunga cantik ini bunga Asoka memiliki rasa yang manis dan menyejukkan. 

   Berdasarkan kandungan dan fakta tersebut, tentu kita juga mengetahui bukan bagaimana khasiat dan manfaat bunga asoka untuk tubuh.

1.     Mengatasi Disentri Homorganic dan Wasir. 
     Caranya cukup dengan menumbuk bunga asoka dan tambahkan sedikit air matang, kemudian diminum setengah gelas saja.

2.   Mengobati luka memar
     Caranya adalah dengan merebus bunga Asoka beserta daunnya sebanyak 30 gr, umbi dari daun dewa sebanyak 10 gr, dan bunga mawar yang dikeringkan sebanyak 10 gr dengan air sebanyak 600 cc hingga tersisa setengahnya. Kemudian saring dan minum dua kali sehari setelah makan.

3.   Melancarkan haid yang tidak teratur.
    Caranya adalah dengan merebus bunga Asoka dan mawar sebanyak 15 gr dengan 90 gr daun Aloe Vera yang telah dibersihkan dan dipotong-potong menggunakan air sebanyak 600 cc hingga tersisa 200 cc. Kemudian saring dan minum dua kali sehari, masing – masing 100 cc.

4.      Mengobati kram pada betis. 
    Caranya adalah dengan merebus 2 tangkai bunga Asoka, 30 gr daun sembung yang masih segar, dan 3 kuntum bunga mawar dengan air sebanyak 600 cc hingga tersisa separuhnya. Saring dan minum dua kali sehari setelah makan.

5.      Mengatasi tekanan darah tinggi. 
     Caranya adalah dengan merebus bunga Asoka dengan air murni sebanyak 600 cc hingga tersisa setengahnya. Lalu minum satu gelas sehari setelah makan malam.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar